VISI
Terwujudnya Badan Eksekutif Mahasiswa FKEP USK yang kredibel dan representatif sebagai prakarsa Mahasiswa FKEP USK dalam membentuk lingkungan mahasiswa yang IN-Three (Inovatif, Independen, dan intelektual)
MISI
– Menjadi mediator dan eksekutor yang solutif dalam menindaklanjuti aspirasi mahasiswa
– Menjadi wadah optimalisasi dalam pengembangan akademik, minat, dan bakat mahasiswa secara inovatif untuk meningkatkan kapasitas mahasiswa FKEP USK
– Membentuk kepengurusan BEM yang dinamis terhadap fenomena dan isu lokal maupun nasional guna terciptanya BEM FKEP USK yang repesentatif
– Mewujudkan kondisi internal BEM yang profesional dan inovatif dalam meningkatkan kinerja staf serta dalam mencapai target akademik
– Menjalin hubungan yang sinergis dengan seluruh civitas akademika FKEP USK
DEPARTEMEN
Departemen PSDM merupakan departemen yang bertujuan untuk mengembangkan minat dan bakat mahasiswa seperti dengan adanya biro olahraga, biro seni yang ditargetkan agar mahasiswa dapat maju pada tingkat internal hingga eksternal kampus. Tidak hanya itu PSDM juga berfungsi sebagai wadah pengembangan soft skill mahasiswa dengan adanya upgrading, magang, dan Latihan Kepemimpinan Manajerial Mahasiswa (LKMM). Departemen ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara mahasiswa dengan alumni FKep USK.
Departemen PUAN merupakan Departemen yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan kreatifitas perempuan. Departemen ini dibentuk untuk memberikan wadah bagi perempuan dalam menyalurkan bakat yang dimiliki, serta meningkatkan kemampuan perempuan untuk saling bekerja dan bersanding dengan orang lain dari berbagai kalangan. Departemen PUAN juga menjalin kerjasama dengan lembaga Internal guna untuk meningkatkan partisipasi perempuan dalam berbagai kegiatan.
Departemen ADMK adalah departemen yang dibentuk untuk mengatur arus administrasi BEM, menjagakekondusifan ruang kesekretariatan BEM dari segi kerapian & kebersihan, mengarsip seluruhdokumentasi BEM secara umum yang meliputi pengarsipan terhadap logistik (inventaris) dan surat-menyurat.
Departemen Informasi Dan Komunikasi adalah departemen yang mengelola sistem informasi, komunikasi dan publikasi antara BEM Fkep USK dengan publik kampus dan lembaga formal kampus. Beberapa project yang akan dicapai pada departemen ini adalah Birthday gift, Press rilis update, Information and communication update, pengelolaan mading, dll
Departemen ini berfungsi untuk meningkatkan kemampuan akademik seluruh mahasiswa Fkep dengan membuat seminar-seminar, serta program lain yang mendukung mahasiswa/i dalam bidang akademik maupun nonakademik. Beberapa rancangan program yang akan diselenggarakan seperti, MAWAPRES (Pemilihan Mahasiswa Berprestasi), PKM
(Pekan Kreativitas Mahasiswa), Pelatihan Skill Keperawatan, Copings, NGTS (Nursing Goes To School), CARES (Collaboration Between Us) dll.
Departemen Kastrad (kajian strategi dan advokasi) adalah salah satu departemen di BEM Fkep yang menampung aspirasi dan hak-hak mahasiswa kepada pemangku kebijakan dan melakukan pengadvokasian terhadap permasalahanpermasalahan mahasiswa Fkep USK terkait bidang akademik dan isu-isu kemahasiswaan lainnya. Selain itu departemen kastrad juga melakukan berbagai kegiatan aksi hari kesehatan bekerja sama dengan BEM profesi
medis lainnya. Dalam menjalankan perannya, Departemen Kastrad memerlukan kemampuan negosiasi dan penyampaian dalam menyampaikan aspirasinya.
Departemen ED merupakan departemen yang menunjang kegiatan mahasiswa dalam berwirausaha. Departemen ED dijadikan sebagai sumber pengetahuan sekaligus media pembelajaran bagi mahasiswa Fkep yang ingin mengembangkan jiwa kewirausahaan, dimana keuntungan yang diperoleh dari program kerja departemen ED dijadikan sebagai salah satu sumber pendanaan internal BEM Fkep.
Departemen SOSMAS merupakan departemen yang berfungsi menimbulkan jiwa pengabdian terhadap seluruh masyarakat dan khususnya mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Syiah Kuala (FKep USK). Dengan berbagai program kerja yang dirancang diharapkan dapat meningkatkan kesadaran seluruh mahasiswa untuk mengabdi dan bergerak untuk masyarakat.
Departermen HUAL merupakan salah satu departemen yang bertujuan untuk menjalin silaturrahmi dan upaya pendekatan dengan seluruh organisasi mahasiswa baik internal maupun eksternal serta menjalin kerja sama lembaga/instansi di luar kampus baik seprofesi, pemerintah dan komersil sehingga kedepannya dapat menjalin suatu relasi yang harmonis. Beberapa program kerja HUAL tahun ini diantaranya GoWel (Goes to and Welcome to) berupa bentuk Kunjungan Kerja (kunker) dengan organisasi mahasiswa, Responsi (Relasi dan kerja sama antar instansi) berupa bentuk kerjasama antar lembaga/instansi, dan program kerja Delicious (Delegation student for precious net working) berupa kegiatan kerjasama dengan lembaga kemahasiswaan.
KABINET ANGKASA
FILOSOFI LOGO KABINET NISKALA
– Bunga teratai melambangkan kegigihan dan semangat juang yang tinggi untuk mencapai kesuksesan.
– Tameng melambangkan kekuatan bertahan untuk terus melangkah kedepan dan menerjang berbagai rintangan.
– Warna orange melambangkan kebahagiaan, dan membangkitkan semangat dan energi seseorang.
– Warna biru digambarkan sebagai sebuah keamanan, ketenangan, ketertiban dan kedamaian.
– Warna kuning digambarkan sebagai kebahagiaan, optimisme, dan kreativitas
DOKUMENTASI KEGIATAN




